Dan Perjalanan pun kembali dimulai…
Back to Media
Sri Lestari Tour Inspiratif Sumatra- Jakarta 2014.. Sky is Not even the Limit..Kebebasan Untuk Para Penyandang Parapeglia
Sekilas tentang Sri Lestari
Sri Lestari adalah seorang penyandang Parapeglia yang aktif memotivasi orang-orang seperti dirinya. Tergabung dalam UCPRUK, beliau ingin agar penyandang difabel bisa tetap memiliki kebebasan seperti orang normal lainnya. Kebebasan untuk menikmati hidup dan juga beprestasi setinggi-tingginya ditengah keterbatasan fisik yang dimiliki. Pada tahun 2013, Sri Lestari mulai melakukan touring inspirasional yang telah berhasil menyentuh hati banyak orang.Dan di tahun ini, bersama TVS dengan menggunakan motor TVS Rock, Sri Lestari kembali melakukan Tour Inspirasional Sumatra-Jakarta.
Flag Off, 7 September 2014
Bertempat di Dinas Sosial Aceh Banda Aceh pada hari Minggu, 7th September 2014, dilepas langsung oleh walikota Banda Aceh, Hj.Illiza Sa’aduddin Djamal, perwakilan dari TMCI sebagai sponsor acara yang dilakukan oleh Bapak Herry Budijanto Dragono (Chief Marketing Officer PT TMCI)dan Bapak Zainal Effendy (perwakilan TVS Banda Aceh ) serta disaksikan oleh komunitas Parapeglia juga media massa yang diundang untuk meliput peresmian Acara, Sri Lestari kembali melanjutkan perjalanan lintas Sumatra dengan mengendarai TVS Rocks. Pada tanggal 4 September lalu, Sri Lestari sudah melakukan start off dari Titik Nol, Pulau Weh yang juga dilepas langsung oleh Walikota disana.
Melalui kegiatan tur Inspirasional Sri Lestari Jakarta-Sumatra , TVS ingin menjadi bagian dalam membantu para penyandang parapeglia untuk memaksimalkan potensi hidupnya. Mengusung semangat 17 Agustusan dibulan lalu dimana kita baru saja merayakan HUT Indonesia ke -69. Diharapkan perjuangan Sri Lestari ini akan menjadi inspirasi bagi para kaum difabel untuk memiliki semangat kebebasan, memiliki mindset untuk bebas dari segala keterbatasan dalam meraih prestasi luar biasa dan juga mimpi-mimpi mereka. Karena keterbatasan fisik bukanlah hambatan untuk sukses.
Mari kita dukung perjuangan Sri Lestari!
Pelepasan Sri Lestari di titik nol, Pulau Weh pada tanggal 4 September lalu
Sri Lestari dengan TVS Rocks sebelum acara pelepasan di Dinsos Banda Aceh pada tanggal 7 September kemarin
TVS Rocks yang digunakan Sri Lestari dan sudah dimodifikasi
Suasana di tenda TVS tempat jurnalis melakukan registrasi
Bersama walikota Banda Aceh, Sri Lestari dan parapgelia penerima donasi kursi roda
Mari kita dukung perjuangan Sri Lestari!
Setelah flag Off Sri Lestari siap melanjutkan perjalanan ke kota tujuan selanjutnya
©Copyrights TVS Motor Company Indonesia 2016 | All rights reserved | Privacy Policy